Rabu, 07 Maret 2012

Kerja Bakti Pelebaran JUT Desa Notorejo

Jalan usaha tani merupakan sarana pendukung yang sangat penting bagi keberhasilan usaha pertanian. Melalui jalan tersebut, para petani, petugas penyuluh lapangan, maupun petugas dari dinas lain yang terkait, akan mudah menjangkau lokasi persawahan jika suatu saat ada permasalahan. Pengangkutan sarana produksi pertanian seperti bibit dan pupuk, juga melalui jalan ini. Alat berat dan mesin pertanian pun juga melewati jalan itu.
kondisi jalan sebelum dilebarkan

Di Desa Notorejo, sebenarnya jalan menuju ke sawah itu sudah ada, namun kondisinya masih kurang baik. Jika musim hujan datang, jalan ini sangat licin dan berlumpur. Selain itu, juga kurang lebar, sehingga tidak memungkinkan untuk berjalan dua arah.

Oleh karena itu, pada Hari Senin, tanggal 20 Februari 2012 yang lalu, para petani bergotong royong melebarkan jalan tersebut. Sejak pagi mereka berkumpul dan memulai pekerjaan bersama ini sebelum matahari panas menyengat.
para petani mulai mencangkul jalan

Para petani tampak sangat bersemangat dengan bekerja bersama-sama itu. Terlebih saat petugas datang dan mengambil gambar mereka. Foto-foto berikut adalah sebagian dari yang diambil dari kegiatan kerja bakti pelebaran jalan menuju sawah di Desa Notorejo. 
semangat sekali bukan ...!?

 Kesadaran akan pentingnya jalan bagi kemajuan pertanian di desa mereka dan keinginan yang telah lama, seperti terbayar dengan kegiatan di pagi itu. Hal tersebut terungkap oleh salah seorang petani yang ikut bekerja bakti. Sudah lama kami menginginkan perbaikan jalan ini, agar jika musim hujan tetap bisa dilewati dan bisa lebih lebar.
ada seorang ibu yang turut bekerja bakti..
Keadaan jalan yang tidak rata di beberapa bagian juga diratakan pada waktu itu. Ada bagian jalan yang tinggi menanjak, dan ada bagian lain yang terlalu rendah. Maka selain melebarkan jalan itu,juga dilakukan pengangkutan tanah ke bagian jalan yang rendah, sehingga bagian yang menanjak terlalu curam telah dihilangkan.
alat angkut sederhana

Alat angkut yang mereka gunakan adalah gerobak kayu yang mereka miliki dan telah biasa digunakan untuk pekerjaan pertanian. Sebagian juga menggunakan gerobak artco yang sering digunakan untuk mengangkut bahan bangunan.




sebagian tanah diangkut ke bagian jalan yang rendah




Semangat kebersamaan dan gotong-royong tampak sekali dalam kegiatan kerja bakti ini. Sehingga pekerjaan pelebaran dan koreksi jalan yang curam tidak memerlukan waktu yang terlalu lama.





Konsumsi pun disiapkan oleh mereka yang tidak bisa hadir dalam kegiatan ini karena kepentingan lain. Di pedesaan, kebersamaan dan saling melengkapi kekurangan yang lain seperti ini adalah hal biasa. Semua pekerjaan akhirnya dapat diselesaikan dengan hati gembira.
istirahat sejenak

konsumsi swadaya













Kini, mereka telah memiliki jalan yang lebih lebar dan lebih bagus dari sebelumnya. Tak ada lagi bagian yang menanjak tajam dan yang terlalu curam. Sepeda pun aman berjalan berlawanan arah. 
inilah jalan baru hasil pelebaran

1 komentar: