Jumat, 20 Agustus 2021

Pembagian Bantuan Benih Padi Kelompok Tani Sri Asih 1 Desa Ngrendeng

Musim tanam ke tiga di Desa Ngrendeng akan segera dimulai. sambil menunggu habisnya padi dipanen di semua hamparan sawah, pengurus kelompok tani Sri Asih 1 Desa Ngrendeng membagikan bantuan benih padi yang telah diterima sejak bulan Juni yang lalu. 

 Lahan sawah di Desa Ngrendeng seluas sekitar 58 Ha.memiliki pola tanam Padi-Padi-Padi dengan irigasi teknis dan produktivitas cukup baik (sekitar 7 ton per Ha). 

Bantuan benih yang diberikan kepada petani kali ini adalah varietas Ciherang. Benih padi Ciherang termasuk salah satu benih varietas unggul yang tahan wereng.  Sesuai deskripsi varietas yang dirilis oleh Balai Besar Penelitian Tanaman Padi yaitu tahan terhadap wereng coklat biotype 2 dan 3. Juga hawar daun bakteri (kresek) strain 3 dan 4.

Lebih lengkapnya deskripsi varietas Ciherang adalah sbb:

Varietas :Ciherang

Padi sawah irigasi. Cocok ditanam pada musim hujan dan kemarau dengan ketinggian tempat di bawah 5000 m dpl. Bentuk gabah panjang ramping, bobot per 1000 butir;27-28 gr. Dilepas Tahun 2000. Potensi produksi 5 - 8,5 ton /Ha. Tahan Hama wereng coklat biotipe 2 dan 3. Tahan Penyakit Hawar Daun Bakteri(HDB) strain III dan IV. Tekstur nasi pulen. Tinggi tanaman 107-115 cm. Umur tanaman 116-125 Hari.

 

 

 

Pembagian bantuan benih ini terlaksana pada Hari Kamis ,19 Agustus 2021 di rumah Ketua Kelompok Tani Sri Asih 1 Desa Ngrendeng, Bapak Karidi.

Berhubung masih situasi pandemi, maka pembagian benih dilakukan tanpa menunggu berkumpulnya petani penerima. Sehingga begitu mereka datang dengan membawa fotocopi KTP dan KK pengurus langsung melayani pembagian benih sejumlah sesuai luas lahan masing-masing.

Semoga bantuan benih padi Ciherang untuk musim tanam ke tiga di desa Ngrendeng dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para petani dan dapat memberikan hasil panen yang maksimal. Aamiin.
 


Sabtu, 07 Agustus 2021

Pelatihan sejuta Petani dan Penyuluh

Momen bersejarah bagi insan pertanian seluruh Indonesia adalah terselenggaranya pelatihan sejuta petani dan penyuluh pertanian. Meskipun sempat tertunda pelaksanaannya akibat pemberlakuan PPKM Darurat, namun tidak mengurangi semangat para peserta pelatihan. 


 

BPP Gondang menyelenggarakan nobar (nonton bareng) tayangan pelatihan ini pada hari ke-2 yaitu Hari Sabtu, 7 Agustus 2021 bersama perwakilan petani di wilayah binaan Kecamatan Gondang.

Tema pelathan yang diikuti yaitu tentang pengelolaan kesuburan tanah. Narasumber  sebagaimana yang tercantum di publikasi yaitu Bapak Prof. Dedy Nursyamsi, Kepala BPPSDMP Kementrian Pertanian. 

Antusiasme peserta tidak kalah dengan semangat yang ditunjukkan oleh narasumber dalam meyampaikan materi pelatihan. Bersemangat dan berbobot. Beberapa hal yang masih terngiang dalam ingatan adalah tentang pemupukan berimbang sesuai kebutuhan tanaman. Selain juga tentang bahan organik yang harus ditambahkan untuk memperbaiki struktur dan tekstur tanah pertanian sehingga produk pertanian tetap dapat berlimpah.

Pada sesi ke-dua,  para petani mendapatkan penjelasan mengenai program KUR (Kredit Usaha Rakyat) yang dilaksanakan oleh Bank BNI'46.

Kegiatan ini berlangsung cukup singkat ( sekitar 3 jam) dan para peserta segera membubarkan diri.